Mencari Sesuatu?

Google
 

Senin, 16 Juni 2008

Sistem Reservasi Abacus 1

Seperti halnya Sistem SABRE, Abacus juga menggunakan entri yang hampir sama. Berikut tampilan welcome screen dari abacus


Photobucket

Sebelum mulai masuk dalam reservasi, ada satu hal yang harus diketahui oleh setiap reservation staff, yaitu keybord mapping. Dalam menggunakan Abacus diperlukan karakter tertentu yang tidak ada secara langsung di keyboard komputer. Berikut karakter yang digunakan dan tombol pada keyboard yang merepresentasikannya.

  • Karakter ¤ (chain) , tombol yang harus ditekan adalah tombol [ (buka kurung), letaknya disebelah tombol P.
  • Karakter ¥ (andy), tombol yang harus ditekan adalah tombol ' (tanda petik), letaknya disebelah tombol ; (titik koma)
  • Karakter * (display), tombol yang harus ditekan adalah tombol = (sama dengan), letaknya disebelah angka 0 (nol)
  • Karakter § (dollar), tombol yang harus ditekan adalah tombol \ (back slash)
Langkah-langkah reservasi dasar dalam Abacus adalah sebagai berikut:
  1. Cek Seat availability dengan perintah 1(tglbln)(rute)(chain)(Airline) kemudian enter, misal 118JULJOGKUL¤MH. Tampilannya adalah sebagai berikut:
    Photobucket
  2. Dapat kita lihat hasil pencarian kita, untuk menentukan kelas apa yang bisa kita ambil maka kita perlu membuka fare quote dengan perintah FQ(rute)(tglbln)-(airline) kemudian enter. Contohnya FQJOGKUL18JUL-MH. Sistem akan merespond sebagai berikut:
    Photobucket
    Dapat kita lihat bermacam-macam booking kelas yang tersedia untuk rute tersebut. Misalnya penumpang ingin penerbangan OW saja, maka kita cek bahwa kelas terrendah adalah kelas S, maka kita ambil kelas tersebut.
  3. Untuk mengambil seat menggunakan perintah o(jmlhpax)(booking class)(segmen) kemudian enter. Misal 01s13. Respond sistem adalah:
    Photobucket
  4. Selanjutnya tinggal memasukkan data-data penumpang seperti nama (menggunakan -(nama)), nomor telepon (menggunakan 9(notelp)), informasi agent(menggunakan N*¤§ NM1/(nama staff agent)-A , memasukkan time limit (menggunakan 7TAW/), setelah itu recieve from (menggunakan 6(inisial)) dan mengakhiri transaksi dengan ER. Berikut tampilannya:
    Photobucket
  5. Nah, sekarang kita telah berhasil membuat sebuah reservasi. Hasil dari reservasi tadi adalah sebagai berikut:
    Photobucket

Bersambung

Sekilas Tentang Abacus

Photobucket

Singapore-based Abacus International is the Asia Pacific’s leading travel facilitator with more than 11,000 agency locations in 24 markets. Founded in 1988, Abacus has 15 years of experience infusing international best practices and local expertise with global and local partnerships. We provide travel information and reservations specifically tailored to Asia Pacific region

Our partners include a consortium of Asia and the world’s leading airlines – All Nippon Airways, Cathay Pacific Airways, China Airlines, EVA Airways, Garuda Indonesia, DragonAir, Malaysia Airlines, Philippine Airlines, Royal Brunei Airlines, SilkAir and Singapore Airlines.

Abacus is also backed by US owned Sabre Inc. With a 35% stake in Abacus, Sabre is both a partner and technology provider, best known for developing dynamic and innovative information technology solutions in the travel industry.

Abacus Indonesia

As soon as the approvals for a joint venture with Abacus Inteational were issued by the Ministery of Communications and the Ministery of of Finance on December 29, 1993, and on December 31, 1993 respectively, Garuda Indonesia set up a Mega CRS team, chaired by Mr. Sunarjo and assisted by a secretary and six staff members.

The System/Network, Financial, Marketing and Legal aspects having been finalized, a pilot commercial cut-over was carried out at initially 5 (five) major Travel Agencies, viz Vaya Tour, Dwi Daya, Anta, Smailing and Wita Tour, which went successfully. This was soon followed by cut-over activities at other Travel Agencies.

On March 1, 1995, PT. Abacus Distribution Systems Indonesia was officially incorporated, with an office located at 20th floor Wisma Kyoei Prince, Jl. Jend. Sudirman, kav. 3-4, Jakarta 10220. Thus PT. Abacus Distribution Systems Indonesia was the first Mega CRS to legally operate in Indonesia.

Along with a positive business growth, especially in the Easte part of Java, Abacus Indonesia decided to open up a branch office in Surabaya in 1997, to cater the market in the city of Surabaya and its neighbouring areas, and branch office in Medan in 2001 to cater the market in the city of Medan and Sumatra areas.

Being the first in GDS business, Abacus has from the outset not been facing significant resistance. The prevailing macro economic climate as well as the industry's response did help much to support Abacus' position. This also has led to Abacus' excellent and profitable performance.


Source: Abacus Indonesia

Minggu, 15 Juni 2008

Sistem Reservasi Batavia EDI 2

Sambungan dari bagian 1

Sekarang kita akan lanjutkan ke langkah-langkah proses booking di sistem EDI. Proses booking terdiri dari 4 Langkah, yaitu :

Route Select -> Flight Detail -> Pax Information -> Booking Done

Kita mulai dari langkah pertama.
1. Flight Select


Photobucket

Pada gambar diatas disebelah kiri terdapat kolom rute, tanggal berangkat dan jumlah penumpang. Kita tinggal memilih sesuai keinginan penumpang, setelah selesai klik tombol cari penerbangan! Setelah itu akan masuk halaman yang berisi hasil dari pencarian tadi, akan tampil flight no, jam terbang, kelas yang tersedia beserta jumlah seatnya. Disetiap sub-class terdapat harga dasar sub-class tersebut, harga ini belum termasuk pajak-pajak. Kita tinggal memberi tanda cek pada kelas yang dikehendaki yang jumlahnya sesuai dengan jumlah penumpang yang akan terbang. setelah itu ke langkah berikutnya.

2. Flight Detail

Photobucket

Halaman ini berisi detail penerbangan, jumlah penumpang dan total harga yang harus dibayar penumpang, harga disini sudah termasuk pajak-pajak yang harus dibayarkan. Jika penumpang setuju dengan harga tersebut maka kita tinggal memberi tanda cek pada tulisan setuju dengan ketentuan.... dan kelangkah selanjutnya

3. Pax Information

Photobucket

Pada halaman ini kita masukkan nama penumpang, nomor kartu identitas, nomor telepon dan permintaan khusus dari penumpang semisal kursi roda dan lainnya. Perlu diingat bahwa Batavia menuntut agar travel agent memasukkan nomor identitas penumpang ynag berlaku, semisal KTP, untuk mempermudah proses chek in. Selanjutnya akan kelangkah terakhir pada booking.

4. Booking Done

Photobucket

Halaman ini menampilkan hasil dari bookingan yang telah kita lakukan tadi. Pada bagian atas terdapat kode booking (PNR) dan time limit untuk reservasi ini. Sementara di bagian bawah terdapat pilihan untuk ke proses tiketing jika penumpang ingin langsung mencetak tiketnya.

Bersambung

Kamis, 27 Maret 2008

Sistem Reservasi Batavia EDI - 1

Seiring perkembangan teknologi informasi dan tuntutan untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi terutama dalam kemudahan penggunaan, pelayanan dan pengelolaan sistem reservasi, Batavia Air sejak pertengahan tahun 2007 mengimplementasikan sistem baru menggantikan SABRE. Sistem reservasi baru, Departure Control System (DCS) dan E-Ticketing yang dibangun Batavia ini dinamakan Electronic Distribution Interface System atau Batavia EDI System. Sistem ini mengimplementasikan Electronic Ticket (E-Ticket) sehingga tidak dibutuhkan lagi ticket blanko (paper ticket).

System baru ini menggunakan interface web-based sehingga untuk mengoperasikannya hanya membutuhkan web browser standar (seperti Mozilla Firefox dan MS IE). Berikut tampilan welcome screen dari EDI.



Setiap travel agent diberikan User ID dan Password sendiri untuk dapat masuk dalam system EDI. Berikut contoh agent yang telah login kedalam sistem EDI:


Seperti dapat dilihat gambar di atas terdapat beberapa tab menu, yaitu: Home, Booking, Search, Faq, dan Agent. Akan saya jelaskan satu persatu.

  • Home: Berisi informasi penting seperti Agent News. Salah satu media bagi Batavia untuk menyebarkan Agent News seperti rute penerbangan baru, kenaikan tarif dan fuel surcharge dan sebagainya.
  • Booking: Berisi 2 pilihan menu, Booking Penerbangan dan Booking Goshow. Tab ini akan megarahkan pada halaman untuk melakukan reservasi dan pencarian penerbangan. Akan saya jelaskan pada bagian tersendiri.
  • Search: Berisikan menu untuk mencari penerbangan, menu ini hampir tidak pernah saya gunakan.
  • Faq: Berisi Frequent Asked Questions, pertanyaan-pertanyaan umum dan jawabannya yang cukup membantu dalam reservasi.
  • Agent: Berisi menu Cek Kodebooking, Print Ulang Ticket, Bookingan Berdasarkan Nama, Lihat Semua Bookingan, Lihat Boderel Pasasi, dan Message Board. Menu ini juga akan saya jelaskan pada bagian tersendiri.
Secara umum, sistem EDI membagi proses reservasi dan ticketing menjadi bagian yang terpisah. Untuk reservasi dapat dilakukan oleh siapa saya (karyawan travel agent), namun khusus untuk ticketing hanya dapat dilakukan oleh karwayan bagian ticketing atau yang telah memiliki user ID dan Password untuk ticketing.

Bersambung ke bagian 2